Minggu, 22 Desember 2013

Contoh Laporan Penelitian Sosial Kuantitatif

Di bawah ini ada contoh laporan penelitian sosial kuantitatif beserta contoh kuesioner yang dibuat oleh Tim 3 SMA Regina Pacis Jakarta (Keziah Evelyn Siaputra, Monica Devi Kristiadi, Sindur Pangestu Santoso) untuk diikutsertakan dalam ajang PLASMA Unika Atma Jaya 2013. Puji Tuhan laporan yang bertajuk 'Analisis Efektivitas Penyaringan Pornografi Internet di Kalangan Siswa-Siswi SMA Jakarta Barat' ini mendapat tempat sebagai juara 3 dalam ajang PLASMA (pelatihan dan lomba penelitian untuk SMA) yang diselenggarakan oleh UPM (unit penelitian mahasiswa) Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya. 

Diharapkan laporan ini dapat membantu dan memberi gambaran akan format laporan penelitian sosial kuantitatif. Di dalam laporan ini, ada Abstrak, Latar Belakang, Pembatasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian, Tinjauan Pustaka, Kerangka Pemikiran Awal, Jenis Penelitian, Cara Menentukan Variabel Penelitian, Cara Menentukan Subjek Penelitian, Cara Menentukan Populasi dan Sampel, Teknik Sampling atau Teknik Pengambilan Sampel, Instrumen Penelitian berupa kuesioner dan contoh kuesioner, Teknik Analisis Data, Cara Menghitung Data Kuesioner atau Cara Menghitung Presentase dan Cara Mengolah Data Kuesioner, Cara Analisis Data, serta Kesimpulan, Diskusi, dan Saran.

Tujuan pemuatan contoh laporan penelitian sosial kuantitatif ini semata-mata untuk tujuan pendidikan. Untuk penelitian lebih lanjut, semoga laporan ini dapat memberikan gambaran akan kurang efektifnya sistem penyaringan pornografi internet dan dapat dijadikan acuan dan dasar pengembangan penelitian-penelitian selanjutnya. Jika laporan ini dijadikan sebagai rujukan, kami akan berterima kasih sekali, apalagi bila dapat tercantum di daftar pustaka Anda.

Semoga membantu!

Kiri ke kanan: Keziah, Sindur, Monica


0 komentar:

Posting Komentar

Feel free to drop your comment.. Thanks! :D

 

Celoteh si Devi Template by Ipietoon Cute Blog Design and Homestay Bukit Gambang

Blogger Templates